Selasa, September 29, 2009

siap menanam

musim hujan hampir tiba. banyak hal yang harus disiapkan. baik dari skala kecil maupun sampai skala besar. oleh karena itu perlu kita cermati...seperti pepatah: sedia payung sebelum hujan.

siap menanam
beberapa persiapan sebelum menanam antara lain. lahan yang akan ditanami. pupuk yang akan digunakan untuk memupuk awal penanaman atau sebelum bibit ditanam. peralatan untuk menanam, misal cangkul, sabit. bibit yang akan ditanam, bibit milik sendiri atau bibit dari pasar, dari dinas pertanian, baik berupa bibit/biji atau bibit tersebut sudah kita semai dalam polibeg.

awal hujan
adalah cocok untuk menanam, baik menanam bibit maupun bibit yang sudah dalam bentuk polibeg. hujan semakin bertambah, tanaman muda semakin kuat. di musim kemarau, bibit muda sudah mulai dapat bertahan, meskipun kita tetap dirawat dengan menyiram air di musim kemarau. awal hujan adalah sebagai awal banyak kehidupan, baik tanaman yang ditanam oleh manusia, maupun tanaman yang sudah tumbuh.

merawat
menaman tidak lepas dari merawat, dari segi menyiram, memupuk, menyiangi tanaman. semua perlu dilakukan secara teratur dan tertib. tanpa keteratur dalam perawatan, semua yang sudah dimulai akan hilang, dan tanpa bekas. al hasil hanya kenangan dan lamunan ...dulu...pernah...rumiyen..sampun.
selamat mencoba dan mari kita menanam. mari kita sambut musim hujan dengan penuh harapan akan banyak kehidupan yang bermakna bagi setiap insan manusia.
salam

Tidak ada komentar:

Posting Komentar